Belajar Google Calendar

Banyak keseruan yang terjadi hari ini, sejak pagi sampai malam hari. Dimulai dari agenda jalan-jalan menyusuri sawah bersama teman-teman De Iffah dari TK Shafira. De Iffah sangat excited karena jalan-jalannya ditemani Umy. Dulu pernah, dia diajak jalan-jalan ke sawah juga, dan dia menangis serta bikin repot guru-guru TK karena harus bergantian menggendong Iffah, hehe. Ga nyangka, meskipun rutenya tidak terlalu jauh, tapi cukup buat mengumpulkan keringat. Lumayan ha-he-hoh kalau kata orang sunda tuh, hehe. 

Lanjut siangnya sibuk mengurus beberapa administrasi yang harus diselesaikan. ketik sana ketik sini, baca sana sini, lumayan habis banyak waktu. Tapi sangat puas karena banyak to do list yang bisa diselesaikan hari ini. Kenapa? Karena De Iffah "tibra" alias pulas tertidur dari siang sampe sore, wkwk. Mungkin dia kecapean habis jalan-jalan tadi pagi. Setalah dihitung, memang lumayan lama ya jalan-jalannya. Dari jam 9 sampai jam setengah 11. Untuk ukuran anak TK, pasti mereka kecapean banget. 

Nah, berhubung De Iffah belum mau bangun pas dibangunin, dan karena ga tega karena kelihatan banget capeknya, ditambah ada banyak kerjaan yang harus saya selesaikan, jadilah De Iffah dibiarkan tidur sampe sore. Maaf ya dek, ga tiap hari lah ya, hehe. Dan efeknya malam ini dia segar banget, dan lincah banget ngajak main ini itu, haha.

Oya, tadi dari jam setengah delapan malam sampai jam sembilan seperempat, saya ada agenda sharing bareng teman-teman Alunda. Saya sharing tentang cara menggunakan google calendar. Mulai dari perkenalan tentang google calendar, cara mmbuat event di google calendar, cara membagikan kalender, cara add atau menambahkan kalender yang dibagikan, sampai cara setting notifikasi dan lain-lainnya. Alhamdulillah semua berjalan lancar, meskipun harus dua kali putus nyambung zoomnya, karena pake zoom yang basic yang dibatas hanya empat puluh menit saja.

Harapannya semoga teman-teman satu tim ini nanti bisa sama-sama menikmati berbagai kemudahan dengan adanya google calendar ini, sama seperti yang sudah saya rasakan.

Bener loh, semuanya jadi lebih mudah dengan bantuan google calendar ini. Sayang sekali kalau kita belum bisa memaksimalkannya. Saya sendiri mulai terbiasa menggunakan google calendar itu setelah mengikuti sebuah bootcamp online. Di acara bootcamp itu saya merasakan berbagai kemudahan akses info dan agenda acara plus juga link zoom atau link google meet yang semuanya sudah ada di dalam calendar yang dibagikan tersebut. Berangkat dari sini, saya ingin sekali membagikan pengalaman tersebut kepada teman-teman satu tim ini.

Alhamdulillah. Ilmu yang sedikit jika bisa dibagikan itu rasanya sangat menyenangkan dan membahagiakan. Karena ika membagikan ilmu, hakikatnya ilmu ini tidak berkurang, malah justru bertambah, yaitu semakin paham akan ilmu tersebut. Barakallahu fiik.

Oke, itu dulu curhatan hari ini. Ketemu lagi di curhatan esok hari. Insya Allah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pekan ke 4 Tahap Ulat

Belajar Menjadi Blogger